Connect with us

Hi, what are you looking for?

Layanan Publik

Sharing Session PLN Mobile Oleh UP3 Pamekasan Bersama Media Se-Madura

Sharing Session PLN Mobile diselenggarakan oleh UP3 Pamekasan, dengan Media Se-Madura sebagai langkah mendorong pengenalan aplikasi besutan perusahaan listrik negara tersebut di tengah-tengah masyarakat.

Sharing Session PLN Mobile Oleh UP3 Pamekasan Bersama Media Se-Madura
Sharing Session PLN Mobile Oleh UP3 Pamekasan Bersama Media Se-Madura. Foto/Istimewa.

SuaraMadura.id – PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) UP3 Pamekasan mengadakan acara Sharing Session PLN Mobile dengan insan Media dan LSM yang ada di wilayah Madura. Selasa (17/01/23).

Bertempat di Ballroom Hotel Front One, Pamekasan, Madura. Sharing Session PLN Mobile yang telah diluncurkan sejak 9 Agustus 2016 itu, terus mengalami pembaruan, bertujuan memudahkan dalam penggunaannya.

Selain undangan dari unsur Media dan LSM, nampak jajaran Asisten Manajer UP3 Pamekasan beserta Manajer ULP yang ada di pulau Madura, ikut hadir di Sharing Session PLN Mobile tersebut.

Penyampaian materi seputar kegiatan perusahaan listrik negara pun disampaikan Manajer PLN UP3 Pamekasan, Feri Asmoro Hermanto, di sela-sela sambutannya.

Diantaranya, menurut Feri Asmoro, sebentar lagi PLN UP3 Pamekasan akan mampu menyediakan daya sebesar 300 Mega Watt bagi wilayah Pulau Madura, termasuk daerah Kepulauan Sumenep.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Sehingga kita akan surplus ketersediaan listrik. Jadi kita akan selalu siap melayani pelanggan yang hendak melakukan penyambungan baru listrik,” jelasnya.

Dilanjut penjelasan Asisten Manajer Bidang Humas PLN UP3 Pamekasan, Enni Susi tentang fitur unggulan yang terdapat di aplikasi PLN Mobile. Seperti pembelian token dan pembayaran listrik hingga pengajuan penambahan daya.

Salah satu peserta Sharing Session PLN Mobile aktivis dari DPD Laskar Anti Korupsi Jatim (LAKI), Bagus Junaidi mengapresiasi dan merespon baik kegiatan yang diselenggarakan PLN UP3 Pamekasan tersebut.

“Saya berterima kasih telah diberi kesempatan menghadiri acara ini. Selain bersilaturahim, UP3 Pamekasan juga mengajak insan media dan aktivis untuk turut serta membantu memperkenalkan program maupun produk PLN,” ujarnya.

Ia kemudian berharap kegiatan serupa seperti Sharing Session PLN Mobile oleh UP3 Pamekasan bersama Media Se-Madura, dapat terus dilakukan ke depannya. Sehingga terbentuk sinergi kemitraan dengan lintas elemen.

Avatar of Suara Madura
Written By

Suara Madura Merupakan Portal berita Terkini Menyajikan Berita Sumenep, Jawa Timur, Surabaya, Malang, Madiun, Jember, Sidoarjo, Gresik, Madura, Jakarta Dll

Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Peristiwa

Peristiwa

SuaraMadura.id – Mantan Kades Batuampar, Kecamatan Guluk-Guluk, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur dikabarkan melakukan penganiayaan terhadap Wartawan Sumenep. Kejadian penganiayaan terhadap Wartawan Sumenep yang juga...

Peristiwa

SuaraMadura.id – Kapolres Sumenep datangkan Bidang laboratorium forensik atau Bidlabfor Polda Jatim ke lokasi kebakaran di Tricomp, salah satu unit usaha Mami Muda yang...

Peristiwa

SuaraMadura.id -Mami Muda, basecamp atau markas tempat berkumpulnya para Wartawan Sumenep yang sedang soroti kasus fraud 60 Miliar di BSI, dibakar si jago merah....

Peristiwa

Dirut Pertamina Nicke Widyawati menjelaskan penyebab awal kebakaran depo Plumpang dan korban jiwa yang ditimbulkan di hadapan Komisi VI DPR RI.

Peristiwa

KM Baruna Jaya Raya yang mengangkut sembako dan material dari Banyuwangi, Jawa Timur menuju Sapeken, Sumenep, Madura hilang kontak.

Peristiwa

Setelah mendapatkan telepon dari Ko Apen, Bripka RS bersama Briptu RG, anggota Provos Polres Sumenep Sumenep, kemudian mendatangi Mr Ball untuk melihat kejadian tersebut.

BACA JUGA :

Sosial

SuaraMadura.id – Petani bersama Pemdes setempat melaksanakan kerja bakti tahunan memperbaiki jalan tani di Geligir Karante Desa paseraman, Kecamatan Arjasa, Kabupaten Sumenep. Minggu (28/5/23)....

Pendidikan

SuaraMadura.id – Sejumlah aktivis pemerhati kebijakan publik soroti tukar guling lahan Bangunan Klaster Rumput Laut Sumenep yang dilakukan Universitas Bahaudin Muhdary (Uniba Madura). Menurut...

Pendidikan

SuaraMadura.id – Kasek SMAN 1 Sumenep, Drs Ahmad Sulaiman berikan klarifikasi mengenai kabar adanya siswa yang dilarang pulang karena belum bayar SPP. Diberitakan sebelumnya...

Pendidikan

SuaraMadura.id – Akibat belum menyelesaikan pembayaran BPPMP, sejenis SPP. Beberapa siswa SMA Negeri 1 Sumenep dilarang meninggalkan sekolah. Kejadian ditahannya beberapa siswa SMA Negeri...

Pendidikan

SuaraMadura.id –  Masih terjadinya pungutan liar di SMA Negeri Sumenep seolah membuktikan ketidakberdayaan Cabdin Pendidikan Sumenep menghadapi mafia SPP. Persoalan pungutan sumbangan partisipasi pendidikan...

Advertisement