Politik

Said Abdullah Terancam Tak Dilantik PDIP Sebagai Anggota Dewan Terpilih?

7560
×

Said Abdullah Terancam Tak Dilantik PDIP Sebagai Anggota Dewan Terpilih?

Sebarkan artikel ini
Said Abdullah Terancam Tak Dilantik PDIP Sebagai Anggota Dewan Terpilih?
Said Abdullah, Ketua Banggar DPR RI dari PDIP.

SuaraMadura.id | Sumenep – Perolehan suara capres cawapres Ganjar-Mahfud anjlok, Ketua Banggar DPR RI Said Abdullah terancam tak dilantik kembali oleh Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Siapa masyarakat Sumenep yang tidak tahu dengan nama Said Abdullah. Tiga periode sebagai anggota DPR RI dari Fraksi Perjuangan dan jabat Ketua Banggar saat ini, membuat sosoknya begitu fenomenal.

Pada Pemilu 2024 ini, pria bernama lengkap MH. Said Abdullah itu pun dipastikan bakal terpilih kembali menjadi anggota DPR RI Periode 2024-2029 meski proses rekapitulasi resmi KPU masih berjalan.

“Berdasarkan perhitungan internal, Pak Said mendapatkan suara di angka 177 ribuan bahkan bisa lebih,” beber Kader PDIP berinisial AY saat berjumpa di sebuah kesempatan pada akhir bukan Februari 2024.

Info tersebut nampaknya bukan sekedar kabar burung. Sebab dari update real count situs resmi KPU per tanggal 2 Maret jam 14.00 WIB, Said Abdullah terpantau telah memperoleh jumlah suara 84.408 dari 27,85 % data masuk.

Meskipun pintu ke Senayan terbuka lebar, nampaknya tak lantas membuat Said Abdullah lenggang kangkung. Pria berkepala plontos tersebut bisa saja urung dilantik jadi anggota DPR RI untuk kali yang keempat.

Dikarenakan, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri diketahui telah mengeluarkan instruksi resmi partai kepada seluruh anggota dan kadernya pada tanggal 16 Desember 2023 lalu.

Said Abdullah Terancam Tak Dilantik PDIP Sebagai Anggota Dewan Terpilih?
Surat Instruksi Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Dalam surat yang ditandatangani langsung Ketua Umum dan Sekretaris Jenderal PDIP tersebut, tertuang syarat untuk para Caleg di Pemilu 2024 agar bisa dilantik sebagai anggota dewan terpilih Pemilu 2024.

Dimana syaratnya ialah, suara yang diperoleh Caleg PDIP di setiap Dapil minimal harus linear, sama dengan perolehan suara capres cawapres Ganjar-Mahfud atau bahkan harus lebih besar daripada si Calegnya.

Sementara dari pantauan di real count milik KPU, total perolehan suara Pasangan Ganjar-Mahfud di Dapil Jatim XI atau wilayah Madura yang juga menjadi daerah pemilihan Said Abdullah adalah 112.414 dari 78,07 % data yang masuk pada Minggu, 3 Maret 2024 pukul 18.00 WIB.

Dari perhitungan di atas, jumlah suara yang akan didapat Said Abdullah nantinya terlihat akan melampaui perolehan capres cawapres Ganjar-Mahfud. Dan sudah tidak memenuhi syarat sebagaimana instruksi Megawati Soekarnoputri.

Kendati begitu, menarik untuk tetap ditunggu hingga keseluruhan proses rekapitulasi KPU selesai guna mengetahui pasti siapa yang berjaya di Madura. Apakah Ketua Banggar Said Abdullah atau paslon capres cawapres Ganjar-Mahfud.