Inspirasi

Iwan Kuswandi, Mantan Loper Koran dan Anak Supir yang Jadi Wisudawan Terbaik UMM 2022

789
×

Iwan Kuswandi, Mantan Loper Koran dan Anak Supir yang Jadi Wisudawan Terbaik UMM 2022

Sebarkan artikel ini
DR. Iwan Kuswandi, M.Pd.
DR. Iwan Kuswandi, M.Pd. Wisudawan Terbaik UMM 2022 Program Studi Doktor Pendidikan Agama Islam.

SuaraMadura.id – Iwan Kuswandi, putra bapak Nafi yang berprofesi sebagai supir sukses meraih Cumlaude atau lulus dengan nilai Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 4.0 pada Program Doktoral S3 Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). Tak ayal prestasi tersebut pun menempatkannya sebagai Wisudawan Terbaik.

Sesuai dengan Surat Keputusan Direktur Direktorat Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Malang bernomor E. 7.a /0277.a/DPPs-UMM/VI/2022. Iwan Kuswandi dijadwalkan menjalani Wisuda periode 2 Tahun 2022 UMM yang akan dihelat pada, Selasa (28/6).

Dari penuturannya, yang disajikan apik oleh Badrut Tamam di Kompasiana, Minggu (19/6). Tidak jarang Iwan Kuswandi mengalami beberapa kesulitan. Namun berkat kegigihan dan ketekunannya dalam belajar, kesulitan tersebut mampu diatasinya dengan baik.

Sebagai alumni TMI Al Amien Prenduan, Sumenep, Madura. Iwan Kuswandi telah mengasah dan terus mengembangkan kompetensinya sebelum menempuh pendidikan di UMM, salah satu universitas ternama di Jawa Timur.

Bakat berpikir kritis sistematis serta bakat menulis Iwan Kuswandi tidak lepas dari kisah masa kecilnya saat di bangku sekolah dasar. Sembari menjual koran keliling alias loper, ia melahap habis halaman demi halaman jualannya tersebut.

“Alhamdulillah Hadza Min Fadhli Rabbi,” ujarnya singkat. Sebuah ungkapan Nabi Sulaiman AS yang terdapat dalam Alquran surat An Naml ayat 40. dengan arti, ‘Ini termasuk karunia dari Tuhan-ku’. Sungguh sebuah sikap tawadhu dari pria kelahiran Desa Pabian tahun 1987.

Di samping itu, ia sering menceritakan bagaimana keistiqamahan ibu Toya, ibunda tercinta Iwan Kuswandi yang kerap mendoakannya serta berpuasa setiap hari kelahirannya. Diakuinya juga berperan penting dalam kesuksesan yang diraihnya sebagai Wisudawan Terbaik.

Iwan Kuswandi tergolong Doktor yang produktif dalam dunia tulis menulis, baik jurnal maupun buku. Terlihat bagaimana dalam dua tahun terakhir ia berhasil membukukan puluhan karya tulisnya yang bereputasi nasional maupun internasional.

Seperti buku Ulama Negosiator Pesantren dengan pengantar oleh Huub de Jonge dari Nijmegen, Belanda. Kemudian Sang Konseptor Pesantren, disusul buku berjudul Kontinuitas dan Pengamalan Tarekat Tijaniyah, Tiga Muqoddam Tijaniyah serta Aktualisasi Tasawuf Tarbawi Ulama Pesantren.

Hampir semua biografi kiai dan kesejarahan tentang pondok pesantren Al-Amien Prenduan menjadi fokus karyanya yang jika ditotal berjumlah puluhan tersebut.

Sebagai informasi, Disertasi berjudul Kontinuitas dan Perubahan Pengamalan Tarekat Tijaniyah di Pondok Pesantren Al Amien Prenduan Sumenep Madura, yang berhasil mengantarkan DR. Iwan Kuswandi, M.Pd. menyelesaikan studi S3 Doktor Pendidikan Agama Islam dengan predikat Wisudawan Terbaik.